Tim S1 Akuntansi Raih Juara 1 Sriwijaya Accounting Olympiad

Tim mahasiwa dari Program Studi S1 Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Bengkulu yang tergabung dalam Tim UNIB1 berhasil meraih Juara 1 dalam Sriwijaya Accounting Olympiad (SAO 2017) yang diselenggarakan oleh Universitas Sriwijaya. Tim yang berhasil menyisihkan 38 tim lainnya ini beranggotakan Yoshua Antonius, Tiara Kusnita, dan Retno Purwaningsih.

Perjalanan tim ini meraih kemenangan dimulai dengan mengikuti tahap seleksi online (online-preliminary). Dari 39 tim dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia yang mengikuti seleksi online, dipilih 20 tim yang akan berkompetisi di Universitas Sriwijaya, Sumatera Selatan. Kompetisi yang mengusung tema “Moving Forward as Young Accountant Through The Challenging and Fun Olympiad” dan berlangsung pada tanggal 9-10 April 2017 memutuskan Tim UNIB1 menjadi Juara 1 pada Sriwijaya Accounting Olympiad 2017 setelah melalu berbagai tahapan seleksi penyisihan, semifinal, dan final.

Pada kompetisi ini peserta tak hanya dituntut untuk memiliki pemahaman yang kuat di bidang Akuntansi, namun juga harus mampu berpikir secara cepat dan tepat dalam menyelesaikan berbagai soal dan kasus yang diberikan. Untuk itu keluarga besar akuntansi, dosen dan mahasiswa, sangat mengapresiasi sekaligus merasa bangga atas prestasi yang telah diukir oleh mahasiswa S1 Akuntansi dan berharap semoga kedepan semakin banyak lagi prestasi yang bisa diraih jurusan Akuntansi

Comments are closed.