PRODI AKUNTANSI FEB UNIB SUKSES JADI TUAN RUMAH SNA KE 27 DI KOTA BENGKULU

Kompartemen Akuntan Pendidik Ikatan Akuntansi Indonesia (KAPd IAI) sukses menggelar Simposium Nasional Akuntan (SNA) Ke-XXVII di FEB UNIB Kota Bengkulu pada tanggal 16–18 Oktober 2024. Universitas Bengkulu, sebagai tuan rumah, menerima banyak apresiasi atas kesuksesan acara bergengsi ini. SNA 27 FEB UNIB merupakan SNA yang pertama kali dilaksanakan full offline sejak Covid-19 tahun 2020 lalu. Antusias peserta SNA yang hadir ke Bengkulu sangat tinggi, terbukti dengan hadirnya lebih kurang 500 orang para akuntan pendidik dari univesitas di seluruh Indonesia mulai dari Banda Aceh sampai Papua. SNA 27 kali ini mengangkat tema ” Building the Character of Accountants with an SDGs Insight toward Golden Indonesia 2045”, yang sangat relevan dengan peran akuntan dalam mendukung pencapaian tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) dan Visi Indonesia Emas 2045. Dalam laporannya, Ketua Panitia SNA ke-XXVII, Dr. Fachruzzaman, S.E., MDM, Ak, CA., Asean CPA, menyampaikan bahwa 401 makalah didaftarkan pada simposium ini, meningkat dari tahun sebelumnya, dari jumlah tersebut, 323 makalah lolos untuk dipresentasikan. Hadir Pada pembukaan SNA 27 diantaranya Asisten I Pemprov Bengkulu, Rektor Unib, Wakil Rektor, Dekan FEB Unib, Ketua DPN IAI, Anggota DK OJK, Ketua KAPd IAI, para Narasumber dan segenap panitia SNA ke-27. Terakhir, Dekan FEB Prof. Dr. Kamaludin., S.E., M.M dan para wakil dekan mengucapkan terima kasih kepada segenap panitia yang telah bekerja dalam mensukseskan terselenggaranya SNA 27 Bengkulu Tahun 2024.


Comments are closed.